Rabu, 13 Juni 2012

Latihan Konsentrasi Untuk Melatih Pikiran

Oleh Remez Sasson

Kekuatan Konsentrasi - Mempraktikkan Latihan Konsentrasi

Menajamkan jarum konsentrasi memerlukan latihan, sama halnya dengan segala sesuatu dalam hidup. Apakah anda nge-gym? Jika ya, berapa kali dalam seminggu dan seberapa lama? Apakah anda belajar bahasa asing? Jika ya, berapa banyak waktu yang anda luangkan untuk itu? Mengembangkan konsentrasi tak ada bedanya, latihan diperlukan. Walau hanya 10 menit sehari latihan konsentrasi, itu sudah bagus.

Pikiran tidak suka disiplin dan akan menolak usaha Anda untuk mendisiplinkannya. Ia menyukai kebebasannya lebih dari apapun, dan akan berusaha bertahan dalam upaya Anda menguasainya, dengan cara apapun yang ia bisa. Ia akan menyebabkan anda lupa untuk latihan, menggoda Anda untuk menunda melakukannya atau membuat Anda merasa malas. Ia akan menemukan banyak cara untuk menghentikan dan mengganggu Anda, namun Anda bisa dan harus lebih kuat.

Di bawah ini Anda akan menemukan beberapa latihan konsentrasi yang mudah untuk dilakukan. Selalu ingat bahwa pilihannya adalah milik Anda, menjadi budak pikiran dan keinginan atau menjadi tuannya. Dengan mempraktikkan latihan mental, hal itu memungkinkan untuk melatih pikiran dan menguasainya, dan meletakkannya di tempat seharusnya, sebagai pelayan Anda, bukan sebagai bos dan menguasai Anda.

Anda bukanlah pikiran bukan juga pikiran masa lalu. Meski sulit untuk menerima ide ini, pikiran bukanlah Anda, Anda yang sesungguhnya, akan tetapi sebuah perangkat yang Anda gunakan. Ia adalah semacam instrumen yang memiliki nilai besar, tetapi harus diajar untuk mematuhi Anda.

Kebanyakan orang percaya bahwa mereka adalah pikiran, dan secara keliru mempercayai bahwa mengendalikan pikiran berarti menahan diri mereka dan menyangkal kebebasan mereka. Mereka merasa bahwa mengendalikan pikiran tidaklah alami, dan bahwa hal itu adalah semacam represi. Keyakinan ini tidaklah benar.

Bukti bahwa kita bukanlah pikiran datang dengan latihan. Terimalah ide ini sebagai teori dan pada waktunya, selagi pengendalian pikiran Anda berkembang, Anda akan tahu bahwa ini adalah fakta. Pada kenyataanya, Anda, Anda yang sesungguhnya, adalah satu-satunya yang menguasai pikiran. Dan bukanlah pikiran yang mengendalikan dirinya.

Saran Untuk Mempraktikkan Latihan Konsenstrasi

Temukan tempat dimana Anda bisa sendirian dan tidak terganggu. Anda bisa duduk bersila di lantai jika Anda bisa, atau di kursi. Duduk dengan punggung tegak. Tarik nafas dalam-dalam secara perlahan dan kendurkan tubuh Anda. Arahkan perhatian pada tubuh Anda, dan kendurkan tiap otot dan bagiannya.

Sekarang saya akan memberikan Anda beberapa latihan untuk praktik. Duduk untuk mempraktikkan selama 10 menit, dan setelah beberapa minggu latihan, tambahkan waktu hingga 15 menit.

Mulai dengan latihan pertama, praktikkan setiap hari, sampai anda mampu melakukannya tanpa gangguan dan kelupaan, dan tanpa memikirkan hal yang lain, untuk sekurangnya 3 menit terus-menerus. Setiap kali Anda mendapat gangguan, ulangi lagi, hingga 10 atau 15 menit berlalu. Anda harus jujur dengan diri sendiri, dan lanjutkan ke latihan yang berikutnya, hanya apabila Anda telah berlatih dengan benar dan dengan penuh konsentrasi.

Tak ada jadwal yang akan diberikan, karena hanya akan membuat frustasi. Jika misalnya, saya memberi tahu Anda bahwa latihan tertentu harus diselesaikan dalam waktu satu minggu, dua hal yang mungkin akan terjadi. Anda akan merasa kecewa, bila Ana tidak bisa konsentrasi sesuai keinginan dalam satu minggu, atau anda beralih tanpa mempraktikkan latihan dengan benar. Kesuksesan menguasai latihan mungkin butuh beberapa hari, minggu, bulan atau bahkan lebih.

Taruh perhatian penuh Anda pada latihan, dan jangan memikirkan hal yang lain. Waspadalah agar tidak tertidur, bermimpi atau memikirkan sesuatu materi lain. Saat anda menemukan diri Anda memikirkan sesuatu yang lain, hentikan latihan dan ulangi lagi. Setelah Anda mahir, perpanjang waktu, dan jika mungkin tambahkan sesi lain di sore hari.

Jangan berusaha terlalu keras di permulaan, dan jangan mempraktikkan semuanya sekaligus. Lakukan perlahan, tanpa berlebihan dan membuat otak Anda tegang.

Jika anda merasa hal ini sulit, atau pikiran menggoda Anda dan membuat Anda memikirkan tentang hal lain, jangan putus asa. Semua orang bertemu kesulitan di sepanjang jalan. Jika Anda tekun dan pantang menyerah, dalam kesulitan dan gangguan yang menjengkelkan, keberhasilan akan menganugerahi Anda. Ingatlah, bahkan mereka yang memiliki konsentrasi yang kuat perlu melatih pikiran mereka.

Tidak masalah jika konsentrasi Anda lemah saat ini, ia bisa dikembangkan dan lebih kuat seperti kemampuan lainnya, melalui latihan dan perlu meluangkan waktu, energi, dan kesungguhan.

Pada waktunya, Anda akan menemukan bahwa anda bisa konsentrasi dimana saja, kapanpun, dan tidak masalah dimana Anda berada. Anda akan mampu untuk memfokuskan pikiran, berpikir dan berfungsi dalam situasi yang sulit, namun tetap tenang, santai dan terkumpul. Hasilnya sepadan dengan upaya seribu kali lipat.

Sekarang kembali ke latihan. Beberapa di antaranya mungkin akrab bagi Anda, dan beberapa tampak mudah untuk dilakukan. Beberapa diambil dari berbagai sumber, dan lainnya dibuat oleh saya.

Untuk manfaat yang penuh, disarankan bahwa Anda mempraktikkan tiap latihan selama seminggu, setelah Anda yakin bahwa Anda mempraktikkannya dengan benar dan penuh perhatian.

Latihan Konsentrasi

Latihan 1
Ambil sebuah buku dan hitung kata-katanya tiap satu paragraf. Hitung lagi untuk memastikan bahwa Anda menghitungnya dengan benar. Mulai dengan satu paragraf dan saat hal ini mulai lebih mudah, hitung kata-kata satu halaman penuh. Lakukan perhitungan melalui pikiran dan hanya dengan mata Anda, tanpa menunjuk tiap kata dengan jari.

Latihan 2
Hitung mundur dalam pikiran, dari 100 hingga 1.

Latihan 3
Hitung dalam pikiran Anda, dari 100 hingga 1, hilangkan 3 angka, menjadi 100, 97, 94, dst.

Latihan 4
Pilih satu kata inspirasi, atau suara tertentu, dan ulangi diam-diam dalam pikiran Anda selama 5 menit. Saat pikiran Anda bisa berkonsentrasi dengan lebih mudah, cobalah untuk latihan hingga 10 menit konsentrasi yang tidak terganggu.

Latihan 5
Ambil satu buah-buahan, apel, jeruk, pisang atau buah lain, dan genggam di tangan Anda. Periksa tiap bagian buah, selagi menjaga perhatian Anda penuh fokus padanya. Jangan biarkan diri Anda terbawa pikiran yang tidak relevan atau pikiran yang berkaitan yang mungkin muncul, seperti tentang toko Anda membelinya, tentang bagaimana dan dimana tumbuhnya, nilai gizi, dsb. Tetap tenang, selagi mencoba untu mengabaikan pikiran ini dan tidak tertarik padanya. Cukup liat buah tersebut, fokuskan perhatian padanya tanpa berpikir tentang hal lain, dan periksa bentuk, bau, rasa, sensasi yang didapat saat menyentuh dan mengenggamnya.

Latihan 6
Ini latihan yang sama dengan nomor 5, hanya saja pada latihan ini Anda memvisualisasikan buahnya daripada memperhatikannya. Mulai dengan memperhatikan dan memeriksanya selama sekitar 2 menit, seperti pada latihan 5, dan kemudian lakukan yang satu ini. Tutup mata Anda, coba untuk melihat, membaui, merasakan dan menyentuh buah tersebut dalam imajinasi Anda. Cobalah untuk melihat gambaran yang jelas dan terdefinisi. Jika gambar kabur, buka mata Anda, perhatikan buah sementara, dan kemudian tutup mata Anda dan lanjutkan latihan. Mungkin akan membantu jika anda mengimajinasikan buah tersebut dalam genggaman Anda, seperti latihan sebelumnya, atau imajinasikan buah tersebut berada di meja.

Latihan 7
Ambil sebuah objek kecil seperti sendok, garpu atau gelas. Konsentrasi pada salah satu benda ini. Perhatikan benda tersebut dari semua sisi tanpa berkomentar, itu dia, tanpa kata dalam pikiran. Hanya memperhatikan benda tanpa berpikir dengan kata-kata  tentangnya.

Latihan 8
Setelah mahir dengan latihan di atas, Anda bisa lanjut dengan latihan ini. Gambar sebuah figur geometris kecil, sekitar 3 inchi, seperti segitiga, persegi panjang, atau sebuah lingkaran, warnai dengan warna apapun yang Anda mau, dan konsentrasi padanya. Anda seharusnya hanya melihat figur, bukan yang lain. Hanya figur yang eksis buat anda saat ini, tanpa pikiran yang tidak berkaitan atau godaan lain. Cobalah untuk tidak berpikir dengan kata-kata selama latihan. Perhatikan figur di depan anda dan itulah dia. Cobalah tanpa membuat tegang mata Anda.

Latihan 9
Sama seperti nomor 8, hanya saat ini visualisasikan figur tersebut dengan mata tertutup. Seperti sebelumnya, jika Anda lupa bagaimana bentuk figur tersebut, buka mata selama beberapa detik dan perhatikan figur tersebut kemudian tutup mata Anda dan lanjutkan latihan.

Latihan 10
Sama seperti nomor 9 diatas akan tetapi dengan mata terbuka.

Latihan 11
Coba setidaknya sekitar 5 menit, untuk diam tanpa pikiran. Latihan ini hanya boleh dilakukan setelah latihan sebelumnya berhasil dilakukan. Latihan sebelumnya, jika dilakukan dengan benar, akan memberikan anda kemampuan untuk memaksa diam pikiran Anda. Pada waktunya ini akan semakin mudah dan lebih mudah.

_________________________________________________________________________

Rahasia suksesnya adalah praktik yang konstan. Semakin banyak waktu yang Anda luangkan untuk latihan semakin cepat keberhasilan datang. Mulai secara bertahap, 10 menit di awal dan pada saat kemampuan konsentrasi Anda berkembang, beri waktu lebih. Ketika anda melihat bahwa Anda berhasil, Anda akan mulai menyukai latihan, dan pada waktunya akan menjadi kebiasaan. Anda akan mampu menkonsentrasikan perhatian Anda dengan mudah dan tanpa usaha terhadap apapun yang Anda ingin konsentrasikan.

Anda jogging, latihan di gym atau belajar bahasa asing? Seberapa sulit pada awalnya? Berapa kali Anda ingin keluar? Namun, setelah beberapa waktu anda mulai menyukai apa yang Anda lakukan. Hal itu akan menjadi kebiasaan, tidak perlu usaha melakukannya. Jadi ini juga terjadi dengan pengembangan kekuatan konsentrasi.

Setelah beberapa waktu Anda akan mulai merasakan perbedaannya. Akan lebih mudah berkonsentrasi. Pikiran Anda akan tenang dan santai, dan Anda akan memancarkan kedamaian pada lingkungan sekitar Anda. Hal, keadaan dan peristiwa yang digunakan untuk melakukan agitasi dan membuat anda marah, tidak akan mempengaruhi ketenangan dalam diri Anda. Anda akan mengalami kebahagiaan, kepuasan, kenyamanan, percaya diri dan kekuatan dari dalam. Anda akan mampu mengatasi dunia luar dengan lebih mudah dan efisien.

Anda akan merasakan formasi kesadaran baru tumbuh dalam diri Anda, membawakan kedamaian pikiran. Ini mungkin datang tiap saat ini dan dalam waktu singkat, tapi pada saatnya ini akan menumbuhkan dan mengisi anda sepenuhnya. Anda akan mampu membuat pikiran bekerja ketika Anda membutuhkan layanannya, pada kebanyakan cara yang efisien. Anda akan mampu mendiamkannya ketika layanannya tidak dibutuhkan.

Saya yakinkan anda, berdasar pengalaman pribadi, bahwa sikap untuk hidup dan reaksi terhadap perubahan peristiwa setelah memulai praktik konsentrasi. Ini semacam proses otomatis dan bertahap. Anda akan mengetahui banyak hal tentang pikiran dan bagaimana fungsinya, dan Anda akan belajar berurusan dengannya secara efisien.


Protected by Copyscape Duplicate Content Tool